Kalbe Nutritionals Andakan Nutrive Benecol
SURABAYA – Kesadaran akan kesehatan yang terus meningkat membuat aneka jenis minuman dan makanan kesehatan menunjukkan tren positif. Salah satu pabrikan yang konsisten dan terus memperkuat produk kesehatan yakni Kalbe Farma. Melalui salah satu divisinya, Kalbe Nutritionals memiliki portfolio pangan fungsional, melalui brandnya Benecol yang telah diakui dapat membantu menurunkan kolesterol dan risiko penyakit jantung koroner di dunia.
“Bersama dengan Klikdokter.com, Kalbe Nutritionals ingin menjadikan tahun 2016 sebagai momentum menjadi yang terdepan dalam inovasi penurunan kolesterol. Tidak hanya itu, juga antisipasi risiko stroke dan jantung koroner masyarakat Indonesia, lewat rangkaian program Indonesia Tangkal Kolesterol Bersama Nutrive Benecol yang akan diadakan di 29 kota besar di Indonesia,” kata kata Donny Bambang Iryanto selaku Product Manager Nutrive Benecol kemarin.
Menurutnya acara Indonesia Tangkal Kolesterol Bersama Nutrive Benecol dilangsungkan di tiga kota, Jakarta, Bandung dan Surabaya. Dengan rangkaian edukasi, serta program deteksi dini kolesterol tinggi dan risiko penyakit jantung koroner.
Rangkaian edukasi yang diadakan, disusun untuk merubah pola pikir melalui seminar dengan dokter jantung, merubah pola makan melalui demo masak bersama ahli gizi dan merubah pola aktivitas fisik yang dipimpin oleh instruktur olahraga, karena ketiga pola tersebut sangat mendasar dalam menentukan gaya hidup seseorang.
“Program Indonesia Tangkal Kolesterol Bersama Nutrive Benecol sejalan dengan visi dan misi Kalbe Nutritionals yaitu membantu meningkatkan kesehatan masyarakat Indonesia menuju kehidupan yang lebih baik. Dalam hal ini, melalui rangkaian edukasi dan inovasi produk untuk meminimalisir penderita kolesterol dan jantung koroner di Indonesia,” jelas Diny Elvirani selaku Group Business Unit Special Needs and Healthy Lifestyle, Kalbe Nutritionals.
Nutrive Benecol merupakan produk pangan fungsional keluaran Kalbe Nutritionals. Melalui kandungan unggulannya yaitu Plant Stanol Ester, Nutrive Benecol terbukti mampu menurunkan kolesterol hingga 7-10% dalam 2-3 minggu serta menurunkan risiko penyakit jantung koroner. Nutrive Benecol aman dan bebas dari efek samping karena berasal dari dari bahan alami dan Plant Stanol Estersudah mendapatkan status GRAS (Generally Recognized As Safe) dari FDA (Food and Drug Administration) Amerika.
Diakuinya, serangan jantung dan stroke menduduki dua peringkat teratas penyebab kematian di dunia. Menurut hasil Riset Kesehatan Dasar Indonesia 2014, stroke dan penyakit jantung menduduki peringkat teratas penyebab kematian di Indonesia. Stroke dan penyakit jantung, uniknya, memiliki faktor risiko yang sama.
Dr. Agus Subagjo, Sp. JP(K), Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah dari RSUD Dr. Soetomo selaku narasumber menjelaskan, “Kadar kolesterol yang tinggi selain dapat mengakibatkan penyakit jantung dan stroke, juga dapat menurunkan produktivitas sumber daya manusia. Dalam kehidupan berbangsa, kita harus membudayakan hidup sehat agar proporsi masyarakatnya produktif dan dapat memberikan sumbangsih dengan memajukan bangsa.”
Kalbe Nutritionals secara aktif melakukan pengembangan produk nutrisi, guna mempertajam komitmen di bidang bisnis makanan dan minuman kesehatan. Kalbe Nutritionals, selalu berupaya mewujudkan dengan menyediakan produk dan layanan kesehatan bagi masyarakat. (imm)
No comments:
Post a Comment