Tuesday, 15 March 2016

Gratis Tambah Daya

Listrik


SURABAYA – Bagi pelanggan yang selama ini menggunakan daya 900 volt ampere (VA) dan akan beralih ke 1.300, tidak perlu membayar biaya untuk penambahan. PT PLN (Persero) Distribusi Jawa Timur kini menggratiskan biaya penambahan daya tersebut.

 Langkah ini dilakukan sebagai upaya peningkatan pelayanan kepada pelanggan. “Ini program PLN pusat. Jawa Timur harus menjalankannya agar program ini merata dinikmati semua pelanggan,” ujar Deputi Manager Komunikasi dan Bina Lingkungan PT PLN Distribusi Jawa Timur , Pinto Raharjo, Selasa (15/03).


Tidak hanya itu, PLN juga memberi diskon 20 persen tarif standard untuk pemasangan baru dan perubahan daya (PB/PD) bagi konsumen bisnis dan industri dengan daya 100 kilo volt ampere (KVA) hingga 200 KVA.

 “Kebijakan baru ini untuk merangsang pertumbuhan ekonomi sehingga sinergi dengan kebijakan perekonomian nasional,” terang Pinto.

Saat ini kata Pinto, jumlah pelanggan listrik di Jawa Timur sudah mencapai 10,2 juta. Sementara target untuk PLN Jatim tahun ini bisa menambah 570 ribu pelanggan baru. Penambahan pelanggan baru ini bagi PLN Distribusi Jatim adalah hal mutlak karena hingga saat ini, ketersediaan listrik masih berlimpah.

“Saat ini beban puncak di Jatim mencapai 5.200 megawatt. Untuk itu, kami berharap dengan adanya dua kebijakan ini bisa merangsang konsumen dan calon konsumen listrik untuk memanfaatkan kesempatan ini,” harap Pinto. (end)

No comments:

Post a Comment